Cara Menghapus Brokenlink Alias Error 404 Guna Disayang Google & Mesin Pecari Lain

Halo, tahukah kamu Google memiliki google webmaster tools. Yaitu fasilitas dari google agar para blogger seperti kita dapat memperbaiki kualitas web di mesin pencari.

Tak hanya untuk submit link saja, ternyata google webmaster juga bisa buat merapikan  blog. Dampaknya  membuat posisi web diindeks google semakin ke depan. Ujungnya ya mendatangkan trafik yang lebih baik.

Nah selain memantau trafik blog, si Mbah juga menyiapkan fasilitas untuk memantau status lnk dan postingan eror di blog kita. Biasanya si mbah akan memberi daftar link yang perlu diperbaiki yang biasanya muncul dengan tanda error.

Perbaikan error yang disarankan si mbah ya gunanya untuk meningkatkan kenyamanan pembaca. Mereka yang menemukan artikel kita dari web karena mencari suatu info, eh akhirnya harus kecewa karena laman yang dituju rusak, berganti nama dan link atau sudah dihapus (Error 404).

Eror ini juga bisa berpengaruh untuk blog teman lain yang pernah kunjungi. Seperti ketika kita meninggalkan komen di web teman lain dengan menautkan link artikel yang dilombakan. Nah jangan sampai, karena pada lomba itu kita kurang beruntung lalu postingannya dihapus sehingga menimbulkan link error di blog teman.

Sebaiknya kalau belum beruntung pada suatu lomba, posnya jangan dihapus atau ganti link ya teman. Bisa disiasati dengan merevisi isi tulisan agar tidak terlalu ngelomba misalnya.

Lalu bagaimana menghapus eror halaman yang menyebabkan crawl error itu. Berikut langkah sederhananya ya.

  • Buka Google Search Console, klik nama web (kalau lebih dari satu web yang didaftarkan di google search console), lalu ambil menu Crawl pada Menu di sebelah kiri

  • Ambil menu Crawl Eror, akan ada dua peringatan kerusakan yang dimunculkan oleh mbah Google. Halaman yang rusak dari server (server eror) serta halaman yang tidak ditemukan (Not Found).

  • Klik menu halaman yang harus diperbaiki. Dalam kejadian ini saya menghapus halaman link yang tidak ditemukan (not found) . Lalu Google akan menunjukan halaman mana saja yang sudah diindeks si embah namun rusak.
  • Pilih menu Download, pilih format Google Docs. Setelah terbuka di tab baru maka file bisa disimpan dalam format Microsoft Exel.

  • Setelah file tersimpan. Kembali ke menu di sisi kiri. Pilih Google Indeks lalu pilih menu Remove URL. Setelah itu klik Temprorarity Hide. Masukan link yang tadi di download satu persatu.

  • Google akan memberi 3 pilihan apakah penghapusan link dari database google bersifat sementara atau permanen. Untuk eror 404 (file sudah dihapus) maka pilih penghapusan dari mesin pencari dan canche Google.

 

Lakukan satu-persatu. Hingga erornya habis agar membuat si Mbah Google senang. Selamat mencoba ya. Dan semoga blognya makin disayang si Mbah.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *