BTN Digital, Sahabat Keluarga Milenial

“Kami harus dapat masuk dalam era persaingan itu dan BTN telah siap menyambut persaingan dengan bisnis perseroan yang sudah disiapkan berbasis digital banking.”

Maryono Direktur Utama Bank BTN.

***

Pertengahan Januari lalu, saya dan suami kerja bakti bersih-bersih rumah. Berbeda dari biasa, kali ini kami bongkar-bongkaran dan mengubah tata letak beberapa furniture. Perombakan ini kami lakukan menyambut kelahiran anak ketiga.

Di sela kesibukan, suami tiba-tiba menyodorkan setumpuk kertas pada saya.

“Dek masih minat nyari ginian gak?” ujar suami.

Saya penasaran dan mendekat. Lalu membuka tumpukan itu. Olala… ternyata, tumpukan itu berisi brosur dan selebaran aneka perumahan.

Kertas aneka warna itu kami dapat ketika menghadiri pameran perumahan terbesar di Jakarta Convention Center Agustus tahun lalu. Saat itu kami memang tengah getol mencari rumah bersubsidi untuk dibeli.

Melihat berbagai gambar rumah terpampang di hadapan, kami berdua lalu tertawa bersama. Bukan. Kami tertawa lepas bukan karena terkesima dengan desain apik dan minimalis perumahan yang ditawarkan berbagai pengembang. Kami tertawa lantaran teringat kejadian lucu sekaligus menggemaskan ketika menghadiri event tersebut.

Saat itu, saya datang dengan seluruh anggota keluarga. Bintang dan Zizi juga ikut bersama. Ketika berkeliling, Bintang sangat suka melihat maket-maket perumahan yang dipajang. Hampir semua stand pengembang kami singgahi. Dan mungkin karena pembawaan Bintang dan Zizi yang ceria, hampir di setiap stand kelincahan mereka berdua mendapat perhatian dari penjaga stand. ‘

Sebagai ‘hadiah’, kami mendapat leaflet dan brosure lengkap dengan goodiebagnya. Dan saking banyaknya stand yang kami singgahi, kami sampai kerepotan mengurus ‘oleh-oleh’ leaflet dan selebaran dari setiap stand. Sampai akhirnya tangan suami penuh oleh tas tentengan.

Sampai ada petugas pengamanan yang meledek suami sambil tersenyum.

“Mau bikin pustaka referensi perumahan ya mas.”

Kami tergelak mendengar candaan si petugas. Bisa dimaklumi karena memang bawaan kami jadi banyak. Mau ditinggal kami tak enak dengan yang memberi. Lagipula saya dan suami memang berniat untuk melihat kembali satu persatu leaflet itu di rumah untuk pertimbangan.

Pameran Perumahan di JCC. Sumber : TribunNews.com

Datang ke pameran perumahan memang menjadi salah satu cara bagi kami untuk menentukan perumahan pilihan. Kami berharap dari pameran bisa mendapat informasi lengkap mengenai perumahan yang cocok. Juga mengenai simulasi KPR.

Sayangnya, lokasi yang luas membuat kami menjadi kecapekan. Banyaknya pengembang yang berpartisipasi dalam pameran juga membuat kami bingung menentukan pilihan. Belum lagi suasana ramai membuat anak-anak lebih tertarik untuk berlarian.

Tapi itu cerita lama. Sekarang, untuk mendapatkan referensi mengenai rumah bersubsidi tak perlu repot menunggu pameran perumahan. Juga tak perlu bersusah payah berkeliling area pameran yang luas. Sekarang, segala informasi mengenai properti impian bisa ditemukan dalam genggaman. Lha kok bisa?

Yup! Semua bisa. Semua informasi mengenai perumahan impian kini tersedia dalam layanan digital yang disediakan oleh Bank Tabungan Negara. Layanan bernama BTN Digital Solution ini merupakan produk terbaru dari Bank BTN yang memberikan segala informasi mengenai Bank BTN dan solusi kebutuhan digital keluarga milenial. Dan untuk urusan memilih rumah impian ini, ada BTNProperti.co.id yang terintegrasi dan bisa diakses melalui BTN Digital Solution.

Menemukan Rumah Impian dalam Genggaman

Mudahnya memiliki rumah dengan BTNProperti.co,id

Hadirnya BTNProperti.co.id sebagai salah satu bentuk layanan Bank BTN merupakan langkah nyata memanjakan dan memudahkan dalam menemukan rumah impian. Berbagai informasi mengenai rumah KPR bisa ditemukan di sini. Tak hanya itu, nasabah BTN dan juga pengunjung bisa menemukan aneka tips seputar jual beli properti impian.

Melalui fitur ini, kita juga bisa melakukan simulasi pembiayaan yang bisa diperoleh dalam mengajukan KPR. Bahkan, pengajuan KPR pun bisa dilakukan secara online. Bila menemukan rumah impian, calon nasabah bisa melakukan pembayaran booking fee secara online melalui fitur konfirmasi pembayaran yang tersedia. Juga ada informasi mengenai pameran dan info promo serta diskon perumahan.

Oya, salah satu informasi yang menurut saya sangat menarik adalah adanya data mengenai rumah dilelang. Ini cocok buat siapa saja yang sedang mencari properti untuk investasi dengan harga miring.

Bayangkan, dulu, untuk mencari informasi rumah dilelang ini, kita perlu datang ke kantor cabang BTN terdekat dan melihat informasi yang dipajang di papan pengumuman setiap cabang. Atau kalau tidak, kita harus punya kenalan ‘orang dalam’ alias pegawai Bank BTN cabang terdekat. Namun sekarang, informasi mengenai rumah dilelang bisa diakses secara terbuka melalui situs.

Untuk lebih jelas mengenai produk BTN Properti ini, temans bisa melihat dari video berikut.

Dengan berbagai fitur dan layanan yang tersedia di BTNproperti.co.id ini, kini segala urusan dalam mendapatkan rumah impian menjadi lebih mudah.

Transformasi Menuju Digital Banking  

BTN Digital, Kemudahan transaksi dalam genggaman

Sebagai salah satu nasabah Bank BTN, saya merasa sangat senang dengan inovasi yang dihadirkan bank milik negara ini. Inovasi seperti kehadiran BTNProperti.co.id menjawab berbagai kebutuhan keluarga di era milenial seperti sekarang. Saya ingat, waktu pertama menjadi nasabah BTN, saya masih duduk di kelas 4 SD ketika rekening Batara.

Saat itu semua masih serba manual. Pembukaan rekening dan pengisian tabungan dilakukan secara konvensional melalui teller. Aktivitas transfer dan mutasi harus dilakukan dengan menggunakan bukti fisik. Seiring dengan perkembangan waktu, berbagai layanan baru kini telah dihadirkan BTN untuk memudahkan nasabah.

Setelah sekian tahun berlalu, sekarang, saya dan keluarga menjadi semakin dekat dengan BTN. Apalagi setelah kami memiliki rumah yang dibeli dengan bantuan pembiayaan KPR dari BTN. Selama menjadi nasabah, saya merasakan berbagai manfaat dari perkembangan digital yang dilakukan Bank Milik Negara ini.

Dulu, setiap kali lewat di kantor Bank Tabungan Negara saya suka tergoda melihat antrian panjang nasabah yang ingin berurusan dengan teller. Tak jarang, antrian itu mengular hingga ke luar. Mayoritas nasabah akan menyetor angsuran Kredit Perumahan Rakyat (KPR).

Belakangan, Bank BTN melakukan berbagai inovasi untuk meningkatkan kenyamanan dan kepuasan nasabah. Salah satunya dengan mengeluarkan berbagai layanan dalam upaya bertransformasi mewujudkan Digital Banking 2019.

Untuk mewujudkan visi besar ini, sejak beberapa tahun terakhir, BTN mengembangkan layanan Internet Banking dan Mobile Banking. Dua layanan ini memberi kemudahan pada nasabah untuk melaksanakan transaksi perbankan tanpa harus datang ke kantor cabang atau atm BTN.

Layanan mobile banking memberi kemudahan pada nasabah untuk memantau saldo rekening, transfer antar bank dan antar rekening bank BTN, berbagai informasi dan pembayaran tagihan rutin bulanan, perubahan PIN, dan mutasi rekening. Sedangkan layanan internet banking memudahkan nasabah dalam memantau saldo dan mutasi, pemindahbukuan, pembayaran tagihan bulanan, blokir kartu, informasi kurs, laporan rekening gabungan dan informasi lokasi kantor cabang dan ATM BTN.

Kedua layanan berbasis internet ini sangat membantu nasabah dalam melakukan berbagai transaksi. Untuk membayar tagihan listrik dan telepon misalnya, tak perlu lagi jauh-jauh datang ke kantor cabang dan ATM. Cukup berbekal jaringan internet dan smartphone, nasabah bisa melakukan semuanya dari rumah. Semuanya menjadi lebih mudah.

Transformasi BTN dari masa ke masa. Sumber BTN.co.id

Memasuki 2017, BTN terus berinovasi dan memprioritaskan trasformasi bisnis perseroan berbasis digital banking. Dengan konsep digital banking ini, semua layanan kini terintegrasi dalam layanan BTN Digital Solution. Integrasi layanan melalui BTN Digital Solution merupakan transformasi untuk mendukung bisnis utama dalam pemenuhan program sejuta rumah.

“Kami harus dapat masuk dalam era persaingan itu dan BTN telah siap menyambut persaingan dengan bisnis perseroan yang sudah disiapkan berbasis digital banking.”

Maryono Direktur Utama Bank BTN.

Transformasi BTN berbasis digital juga didorong kesadaran akan makin besarnya dominasi kekuatan digital di segala sektor dan lini masyarakat. Dominasi generasi milenial menjadi pertimbangan BTN dalam menyelaraskan perkembangan bisnis ke arah pemakaian teknologi digital di 2017.

Sahabat Keluarga Milenial

Konsep Digital Banking yang dihadirkan melalui BTN Digital Solution merupakan sebuah layanan terpadu yang bisa diakses masyarakat secara luas berupa aplikasi. Aplikasi ini bisa diakses melalui Google Play Store dan App Store.

Melalui Aplikasi Digital Solution, BTN mengintegrasikan seluruh layanan perbankan menjadi satu kesatuan. Dan yang paling menarik, aplikasi ini dihadirkan dengan menjawab gaya hidup masyarakat dan keluarga milenial saat ini. Saya sebut begitu lantaran, BTN Digital tak hanya memfasilitasi nasabah dalam mengakses produk-produk BTN, tetapi juga memfasilitasi gaya hidup keluarga milenial, gaya hidup serba digital.

Salah satunya melalui akses terintegrasi dengan lebih dari 10 e-commerce. Dengan begitu, nasabah BTN bisa melakukan transaksi di Ecommerce kapanpun dan di manapun menggunakan debit BTN.

Untuk urusan tagihan dan bayar-bayar seperti token listrik, telepon, air, juga bisa dilakukan dengan mudah melalui layanan mobile banking dan internet banking. Bila sedang berada di luar kota, dan terpaksa harus melakukan transaksi perbankan seperti menemukan mesin ATM juga menjadi lebih mudah dengan memanfaatkan fitur lokasi pada aplikasi.

Berikut fitur-fitur yang terdapat dalam Aplikasi BTN Digital Solution

  • BTN Properti
  • Pembukaan rekening secara online
  • Pembuatan kartu suka – suka
  • Promo dan hadiah
  • E-Commerce
  • SMS Banking
  • Mobile Banking
  • Internet Banking
  • Mencari lokasi Kantor Cabang dan ATM terdekat

Pada akhirnya seluruh fitur yang disediakan dalam aplikasi BTN Digital ini menjadi solusi berbagai transaksi keluarga masa kini. Menempatkan Bank BTN selangkah makin dekat menuju Digital Banking. Menghadirkan solusi digital keluarga milenial.

 

 

22 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *